Tips & trik Kaos Sablon Awet

Tips & trik Kaos Sablon Awet

Bisakah kamu menebak, ada berapa kaos sablon yang ada di dalam lemari kamu? Tentunya pasti banyak, karena kaos-kaos yang ada di pasaran dan toko terkenal, banyak menjual kaos sablon yang penuh warna memiliki corak yang bervariatif serta harga yang bervariasi tergantung dari ukuran dan desain sablon tersebut.

Kaos sablon tersebut biasanya dicetak melalui mesin print digital khusus agar hasilnya maksimal dan tahan lama ada juga yang dicetak secara manual. Nah untuk itu dibutuhkan tips khusus agar merawat kaos sablon tidak rusak atau mengelupas. 

Tips merawat kaos sablon dengan baik :

  • Pisahkan kaos sablon yang kamu miliki, dengan baju warna lainnya. Terutama saat mencuci, jangan campurkan dengan warna putih bajumu atau celana jeans yang berbahan dasar kasar di dalam rendaman, untuk menghindari kelunturan dan memudar nya sablon di bajumu.

  • Usahakan untuk merendam kaos sablon mu tidak lebih dari 30 menit,  serta kurangi pemakaian deterjen dalam rendaman kaos sablonan. Karena, apabila terlalu lama direndam dan diberikan banyak deterjen, hal ini akan membuat kaos sablon tersebut cepat rusak.

  • Jangan menyikat kaos sablon dan merendamnya di dalam mesin cuci.

  • Jemurlah kaos sablon yang kalian punya dalam posisi terbalik, karena matahari yang terlalu menyengat akan membuat sablon jadi kusut dan cepat memudar warnanya.

  • Setrika kaos sablon dengan menggunakan alas kain tipis diatas dan tidak boleh terlalu panas. 

Intinya adalah, di saat kalian mencuci, menjemur dan menyetrika kaos sablon harus hati-hati agar tidak mudah sobek, rusak bahkan terkelupas. Namun, bisa dipastikan bahwa kualitas print dari kaos sablon yang kamu miliki, sangat mempengaruhi ketahanan dari print itu sendiri. Jika kamu memperoleh kaos sablonan di tempat yang asal-asalan, maka bisa dipastikan bahwa ketahanan print dari kaos tersebut tidak akan bertahan lama. 

Tenang saja, hal ini tidak akan terjadi jika kamu memperoleh kaos sablon dari https://matchdigitalprint.id/. Karena Match Digital Printing memiliki mesin-mesin terbaik yang mampu menjaga kualitas serta ketahanan kaos yang kamu miliki.

Semoga tips tadi bisa berguna buat kita semua.

Kembali ke blogs