Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Dengan Cara Ini

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Dengan Cara Ini

Untuk saat ini, sangat penting bagi kita untuk meningkatkan daya tahan tubuh yang  kuat karena merupakan hal yang sangat penting apalagi di new normal saat ini, selain kunci dalam melawan virus corona. Untuk itu, kamu perlu menaruh perhatian lebih pada upaya peningkatan sistem imun, supaya terhindar dari COVID-19 dan penyakit berbahaya lainnya. 

Sistem imun pada tubuh kita pada dasarnya merupakan sistem perlindungan yang ada di dalam tubuh manusia. Dalam istilah lain, sistem imun sering juga disebut sebagai sistem kekebalan tubuh. Fungsi utama untuk meningkatkan daya tahan tubuh adalah menangkal radikal bebas yang dapat menyerang dan menimbulkan berbagai macam penyakit 

Dan berikut beberapa cara alami yang bisa kita coba lakukan, untuk menjaga dan meningkatkan sistem daya tahan tubuh : 

  • Banyak minum air putih

Air putih merupakan salah satu yang dapat meningkatkan daya tahan kita karena air putih dapat membantu menyerap nutrisi yang dibutuhkan bagi kekebalan tubuh kita dan air putih sangat bagus untuk kesehatan pencernaan tubuh kita.

  • Makan yang bergizi

Dengan kita memakan makan makanan yang bergizi maka sistem kekebalan dalam tubuh kita pun akan membantu melawan virus, karena vitamin dan mineral yang terkandung dalam sayur, daging dan buah akan mampu melawan virus yang menyebabkan penyakit.

  • Olahraga

Ternyata dengan olahraga yang rutin, mampu meningkatkan daya tahan tubuh kita dan dapat juga meredakan peradangan dalam tubuh. Jadi ada baiknya kita menyempatkan olahraga minimal 20 menit dalam 1 hari.

  • Jangan stress

Karena dengan stress yang  berkepanjangan dapat meningkatkan produksi hormon kortisol. Dan akibatnya pun, kerja sistem imun yang ada  dalam melawan infeksi pun akan terganggu.salah satunya bisa dengan cara,  meluangkan waktu untuk hobi dan hal-hal menyenangkan.

Tips terakhir, selalu waspadalah saat badan kita mengalami tanda-tanda penurunan imunitas tubuh. Misalnya, sering demam, gampang jatuh sakit, atau lebih lama sembuh ketika sedang sakit. Jika hal itu terjadi, sebaiknya periksakan diri ke dokter agar penyebabnya dapat diketahui dan bisa segera ditangani. Karena dengan memahami kondisi tubuh Anda sendiri dan menerapkan cara-cara meningkatkan daya tahan tubuh seperti yang sudah dijelaskan di atas, kita bisa terhindar dari berbagai serangan penyakit. Stay healthy ya guys

Kembali ke blogs