Mengapa Produk Memerlukan Sticker Label Barcode ? Simak Penjelasan Berikut

Mengapa Produk Memerlukan Sticker Label Barcode ? Simak Penjelasan Berikut

Di masa kini, tentu kita tidak lagi asing dengan yang namanya barcode. Hampir di setiap kemasan produk yang dijual di toko dan swalayan, baik itu roti, masker, air mineral, hingga makanan ringan, tercetak suatu kotak yang terdiri dari garis-garis vertikal tebal dan tipis. Inilah yang disebut barcode. Dan biasanya barcode-barcode tersebut terletak di salah satu sudut kemasan produk. Nah, barcode ini memiliki banyak kegunaan, mulai dari mengidentifikasi jenis produk hingga mengawasi inventaris dan ketersediaan stok produk-produk tersebut.

Yuk kita kenali lebih lanjut apa itu barcode ini, dan apa saja manfaatnya :

Diprediksi bahwa Barcode pertama kali muncul pada tahun 1932, saat Wallace Flint membuat sistem pemeriksaan barang untuk usaha retailnya. Sebelum sistem barcode muncul, perusahaan retail harus mengetik dan mencari manual data produk-produknya saat dibutuhkan. Nah, kehadiran barcode dapat menjawab kebutuhan industri retail akan suatu sistem yang memuat dan menampilkan informasi atau gambaran besar setiap produk dengan lebih cepat.

Ada beberapa sistem barcode yang digunakan oleh banyak negara. Misalnya, beberapa produk Anda dijual di AS kebanyakan menggunakan barcode berformat UPC-A. Sedangkan untuk benua Eropa, barcode EAN-13 adalah jenis yang sering digunakan. 

QR Code Solution of Bizerba

Nah, bagi kalian yang memiliki usaha UMKM, memiliki sistem penomoran atau barcode akan sangat memudahkan kalian dalam melakukan pengontrolan stok, bahan mentah, nomor batch, tanggal kadaluarsa, tanggal produksi, lokasi  produksi, aset ataupun informasi  lain yang dibutuhkan pada produk barang. jasa, prasarana, satuan transport, dan lokasi perusahaan anda.

Dengan kehadiran digital print, kini kita dapat membuat atau mencetak stiker barcode secara minim. Jadi bagi kita yang sedang memulai usaha, kita tidak perlu khawatir harus mengeluarkan budget yang besar. Bagi kalian yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut, kalian tinggal hubungi  https://matchdigitalprint.id/

Kembali ke blogs