Keuntungan Menjadi Reseller/Broker Percetakan. Bisnis Tanpa Modal

Keuntungan Menjadi Reseller/Broker Percetakan. Bisnis Tanpa Modal

Seiring dengan kemajuan teknologi digital, semakin hari dunia bisnis online semakin berkembang pesat. Banyak yang mencoba peruntungan untuk mencari penghasilan tambahan atau bahkan sebagai pekerjaan utama, melalui dunia digital. Menjadi reseller atau broker percetakan, dapat menjadi salah satu pilihannya.

Panduan Memulai Bisnis Fashion dengan Brand Sendiri dengan Sukses -  cariduit.id

Menjadi Reseller atau Broker, menjadi peluang bisnis online yang paling menarik dicoba saat ini. Reseller adalah suatu kegiatan menjual kembali barang atau jasa yang disediakan oleh pihak lain dengan harga yang lebih tinggi, atau dengan harga khusus yang telah ditetapkan oleh pihak yang menyediakan barang atau jasa tersebut. Sedangkan Broker, adalah seorang perantara, yang menyediakan layanan percetakan percetakan tanpa perlu memiliki alat printing ataupun alat cetak lainnya.

Cara kerja dari kedua pekerjaan tersebut hampir serupa, dan keduanya tidak menyulitkan dan bahkan memberikan kemudahan. Seperti yang mungkin sudah kamu ketahui, dengan menjadi reseller atau broker, kamu bisa menjual produk tanpa perlu memiliki modal untuk membeli stoknya.

Menjadi reseller atau broker adalah pekerjaan yang bisa dilakukan oleh banyak orang. Kemudahan yang ditawarkan oleh reseller atau broker tidak hanya itu saja, tetapi dalam hal pengaturan waktu juga. Kamu bisa melakukan bisnis kapan saja tanpa harus menyita waktu kegiatan lainnya. Pasalnya menjadi reseller atau broker  meringankan kamu dalam hal tugas menyortir produk, menyiapkan pengiriman, hingga mengirim produk ke pembeli. Itulah mengapa reseller atau broker pun menjadi salah satu peluang bisnis yang paling banyak diminati sebagai kerja sampingan saat ini.

Reseller atau broker  juga bisa dijadikan usaha sampingan, jika sebelumnya kamu sudah memiliki pekerjaan dan ingin memiliki penghasilan tambahan.

Nah, berikut ini adalah lima keuntungan menjadi reseller. :

  • Tidak membutuhkan modal yang besar.

  • Produk sudah siap dipasarkan.

  • Tak perlu memiliki toko fisik

  • Bisa mengelola toko di mana pun dan kapan pun

  • Bisa menjual banyak produk sekaligus.

Yang menjadi kunci penting dari menjadi reseller atau broker adalah menemukan supplier yang dapat memberikan garansi kualitas produk. Pastikan untuk mendapatkan supplier percetakan yang dapat memberikan garansi kualitas produk tiap saat, agar kita tidak mengecewakan pelanggan yang menggunakan jasa kita. Menjalankan suatu usaha atau bisnis, apapun metodenya, memang tidak mudah dan bisa dilakukan oleh semua orang, namun apabila anda serius dan tekun dalam menjalaninya tentunya kesuksesan akan muncul di kemudian hari.

Kembali ke blogs